Tulisan berjalan

Pendidikan adalah Investasi Masa Depan

Jumat, 29 Oktober 2021

JEJAK ORGANISASI PENGGERAK IGI BARTIM

JEJAK AWAL ORGANISASI PENGGERAK IGI Kabupaten Barito Timur



PROGRAM ORGANISASI PENGGERAK
KEMENTRIAN PENDIDIKAN, KEBUDAYAAN, RISET DAN TEKNOLOGI
TAHUN 2021


Sejak Kemendikbudristek menyetujui dan memilih Ikatan Guru Indonesia sebagai salah satu Ormas yang memenuhi syarat untuk melaksanakan Program Organisasi Pengerak (POP), maka IGI sudah mempersiapkan diri terutama 3 Kabupaten di Kalimantan Tengah  yaitu Barito Timur, Gunung Mas dan Pulang Pisau untuk melaksanakan program ini bersama Dinas Pendidikan Kabupaten masing-masing.

IGI Barito Timur  sudah bergerak dengan menyelesaikan MOU dengan kemendikbudristek. Bekerja sama dengan Dinas terkait menyiapkan 3 instruktur daerah dan 15 Sekolah Dasar Sasaran. Hari ini 29 Oktober 2021 Panitia POP bergerak dari SD terjauh dengan medan perjalanan cukup-cukup... membuat bendahara pak Agus Salim, S.Pd "haning"... he...he... Perjalanan melalui jalan perusahaan batu bara BNJM karena jalan menuju desa Matarah tidak bisa dilalui karena kemarin hujan cukup lebat.

Melaju di Jl Tambang BNJM

Perjuangan tidak sampai disitu, setelah melewati jalan itu lalu berbelok ke kiri menuju jalan Desa Matarah yang agak sempit dan lumayan- lumayan gitu... video berikut terlihat jalan yang mesti dilalui.... ngeng....ngenggggg....


Jalan menuju Desa Matarah

Akhirnya sampai juga di SD Negeri Matarah... bertemu dengan kepala sekolah, 12 guru dan TU beserta siswa yang mau mengikuti simulasi survei.  
Perlu dicatat, SD ini adalah SD pertama yang paling berani menerapkan kurikulum 13 di Kabupaten Barito Timur... yang lain belum masih KTSP, heeebat cuiiiiii, SD terluar, jalan sulit tetapi memiliki semangat untuk bergerak maju yang luar biasa. 
Kami belajar banyak dari mereka bapak ibu guru hebat  di sana, keterbatasan tidak menghalangi mereka untuk memiliki mimpi menjadi terdepan dalam pendidikan. Luar biasa dengan antena Yagi, modem gsm dari Net1 menjadi andalan mereka untuk berhubungan dengan dunia luar yang maju. Mantapnya lagi ... mereka sukses menjalankan AKN secara mandiri dengan 10 Laptop dan ditambah Gawai siswa.

Sungguh senang, amat senang kami Panitia POP bisa bertemu mereka. Mereka perlu dukungan, perlu bantuan, sarana prasarana dan sumberdaya pendukung serta teknologi. 

Kawan IGI bilang "kami siap berbagi memberi Pelatihan dan  untuk peningkatan kompetensi guru di SD Matarah"  
Terimakasih Kemendikbudristek telah mengutus kami untuk Sharing and growing together"


Foto Bersama IGI dan GTK SD N Matarah


 
Gbr. di Jl BNJM Setelah dari SD Matarah

Kondisi Sekolah yang perlu perhatian




Salam Literasi bersama IGI Barito Timur


Panitia Organisasi Penggerak:
Sunito, S.Pd (ketua)
Herpiyedi, S.Pd.Gr (sekretaris)
Agus Salim, S.Pd (bendahara)

29/10/2021

Tidak ada komentar:

Posting Komentar